BPD Mulyasari Periode 2018-2024 Dilantik Bupati Karawang
BPD Mulyasari (Karawang) – Setelah melewati rangkaian
panjang proses pemilihan anggota BPD Desa Mulyasari, akhirnya 7 anggota BPD Mulyasari periode tahun 2018-2024 dilantik
langsung oleh Bupati Karawang (03/10/2018) di lapangan Stadion Singaperbangsa.
Dalam acara pelantikan tersebut, sebanyak 2221 anggota BPD
hadir mengikuti acara pelantikan dengan pakaian seragam putih hitam. Semua
anggota dilantik dan disumpah perihal jabatannya.
Bupati Karawang berpesan secara langsung agar BPD
se-Kabupaten Karawang dapat berjalan sinergis dengan Pemerintah Desa. Hal
tersebut diharapkan mampu meningkatkan capaian kinerja Pemerintah Desa menjadi
lebih baik lagi.
BPD Desa Mulyasari Dilantik Bupati Karawang
Anggota BPD Mulyasari yang dipimpin oleh ketua BPD Bapak
Asep Sudrajat dalam acara pelantikan tersebut didampingi Kepala Desa Asep
Hermawan. Hadirnya Kepala Desa dalam acara pelantikan BPD merupakan simbol dari
kesinergisan antara Pemerintah Desa dan masyarakat desa yang dalam hal ini
diwakili oleh BPD.
Simbol kesinergisan tersebut juga diharapkan mampu terwujud
di lapangan, sehingga Desa Mulyasari pada akhirnya menjadi desa yang lebih baik
lagi.
Aris Nugroho, Asep, Dadang Suherman, Asep Sudrajat,
Solihin, Harno, Muhammad Kamaludin Saleh
Secara pribadi Ketua BPD Mulyasari berpesan pada anggotanya
agar bekerja semaksimal mungkin demi mengabdikan diri kepada semua lapisan masyarakat
Desa Mulyasari tanpa membeda-bedakan satu sama lain. Adapun Kepala Desa tidak sempat
memberikan pesan apapun dalam kesempatan tersebut.
Hal senada juga disampaikan Bapak Harno (Wakil Ketua BPD)
yang menyatakan bahwa kesinergisan merupakan kunci dari keberhasilan
pembangunan desa.
Setelah mengucapkan sumpah dan janji sebagai anggota BPD kini 7 anggota BPD berkewajiban menjalankan tugas dan fungsinya demi membangun Desa Mulyasari yang lebih baik. Amin. (Redaksi)
Tidak ada komentar